iPhone X (atau iPhone 10) adalah seri flagship terbaru dari Apple yang baru saja dirilis. Peluncuran iPhone X hampir bersamaan dengan seri sebelumnya, yaitu iPhone 8 dan 8 Plus. iPhone X memiliki desain yang sangat berbeda dengan pendahulunya. Jika Anda memperhatikan, seri iPhone ini memiliki bezel-less yang mirip dengan Samsung Galaxy S9. Kesannya, menurut Sultan, iPhone X memang terlihat sangat mewah.

Spesifikasi iPhone X
iPhone X hadir dengan dimensi 143.6 x 70.9 x 7.7 mm (5.65 x 2.79 x 0.30 inci). Ukurannya cenderung lebih kecil dibandingkan dengan iPhone 8 Plus. Bobotnya juga lebih ringan, yakni hanya 174g dibandingkan dengan 202g iPhone 8 Plus. Bingkai bezel-less smartphone ini terbuat dari stainless steel. Sementara itu, kedua sisi (depan dan belakang) terbuat dari kaca antigores, seperti pendahulunya.

Layar dan Display iPhone X
Berbeda dengan iPhone 8 dan 8 Plus, iPhone X menggunakan layar Super AMOLED dengan ukuran 5.8 inci. Layar ini memiliki resolusi 1125 x 2436 piksel dengan rasio 19.5:9. Anda akan puas menonton konten favorit di YouTube dan Netflix dengan layar yang lebar ini. Meskipun ukurannya tidak sebesar iPhone 8 Plus, iPhone X tetap nyaman digenggam. Layar iPhone X juga dilindungi oleh lapisan oleofobik, sehingga tahan gores dan tetap awet.

Performa iPhone X
iPhone X menggunakan prosesor yang sama dengan iPhone 8 dan 8 Plus, yaitu Apple 11 Bionic dengan 6 inti (2x Moonsoon + 4x Mistral). Kinerja inti Moonsoon dari prosesor ini 25% lebih unggul dibandingkan prosesor pendahulunya, sedangkan keempat inti Mistral memiliki kemampuan 75% lebih baik dari Apple A10. Untuk grafis, iPhone X tetap menggunakan GPU Apple yang memiliki tiga inti. Namun, iPhone X tidak lagi memiliki pemindai sidik jari, melainkan fitur Face ID sebagai penggantinya.

Kamera iPhone X
Apple menyertakan fitur kamera ganda pada iPhone X. Kamera utama memiliki resolusi 12 MP (f/1.8, 28mm) + 12 MP (f/2.4, 52mm), sementara kamera depan memiliki resolusi 7 MP (f/2.2). Meskipun hanya memiliki 12 MP, hasil foto dari kamera iPhone X terlihat sangat menakjubkan. Hasilnya tajam dan warnanya enak dilihat. iPhone X juga sangat cocok bagi mereka yang gemar membuat video atau film. Anda dapat merekam video dengan resolusi hingga 4K dan framerate rata-rata 60fps. Selain itu, iPhone X juga dilengkapi fitur slow motion dan time lapse, yang akan membuat vlog Anda semakin menarik.

Baterai iPhone X
iPhone X dilengkapi dengan baterai Li-Ion 2716 mAh, yang lebih kecil dibandingkan dengan iPhone 8 Plus. Meskipun begitu, iPhone X sudah dilengkapi dengan teknologi pengisian baterai cepat (fast battery charging) dan pengisian nirkabel Qi, yang memungkinkan Anda mengisi daya ponsel tanpa harus terhubung dengan kabel.

Bagaimana menurut Anda? Apakah Anda tertarik untuk membeli iPhone X? Jika Anda sudah siap dengan anggaran, Sultan mengizinkan Anda untuk membelinya.